Empat Keunggulan Pesantren

Rate this item
(0 votes)
Written by  Published in: Tausiyah

Ada empat keunggulan metode pengajaran pesantren dibanding dengan lembaga-lembaga pendidikan lain. Pesantren menerapkan ta’lim, tadris, ta’dib, dan tarbiyah.
 

Pertama, adalah ta’lim yaitu pengajaran. Dalam hal ini perlu adanya kecerdasan, tekun, disiplin, dan pengajar yang luas ilmunya. Proses dilakukan dengan adanya musyawarah dan diskusi.

Kedua, tadris, yaitu pengamalan, sehingga benar-benar mengambil pengajaran. Bukan sekedar hafalan atau memenuhi disiplin keilmuan, tapi ilmu jadi pelajaran sehingga harus diamalkan.  

Ketiga, ta’dib, yaitu pengajaran disiplin. Disiplin membutuhkan teladan sehingga perlu ada sosok yang harus diteladani / memberi contoh.

Keempat, tarbiyah. Tarbiyah berasal dari kata dasar “rab”, artinya mencipta. Seorang Kyai/ guru disebut sebagai “murabbi” artinya mengembangkan, mengelola, meningkatkan apa yang telah dimulai Allah, dengan kata lain mendidik.

Tarbiyah lebih berat dari ta’lim, tadris dan ta’dib. Karena dalam hal ini tidak hanya hafalan, tapi juga meliputi aspek spiritual / ruhaniyah!.

Dioleh dari paparan KH. Said Aqil Siraj, MA
 

Read 396 times Last modified on Monday, 07 July 2014 06:41
Pengelola

"Empat perkara penyebab ilmu tidak bermanfaat: Cinta dunia, Lupa akhirat, Takut fakir, dan Takut kepada manusia" (Al-Sya'rani, al-Thabaqat al-Kubra, 2/9).

Website: www.almuttaqienbalikpapan.com
Login to post comments

Who's Online

We have 3 guests and no members online

Syndicate Feeds

Hubungi Kami

  Jl. Letjend. S. Parman RT. 22  Kel. Sumber Rejo Balikpapan Tengah Telp. (0542) 737305, Fax. (0542) 737305